Karya Tulis Ilmiah



TINJAUAN LAMA WAKTU PENYEDIAAN REKAM MEDIS PASIEN DI PUSKESMAS KENDALKEREP KOTA MALANG

Prodi : D3 REKAM MEDIS DAN INFORMASI KESEHATAN
Pengarang : APRELIA DWI LESTARI
Dosen Pembimbing : Rahmadyo Yudhi Prabowo, S.Kom, MT
Klasifikasi/Subjek : , Medical records, Time to provide, SPM when to provide medical records
Penerbitan : , Malang: 2023.
Bahasa : INDONESIA
PENYIMPANAN
Lokasi : ---
Jumlah : 1

Abstraksi

Waktu penyediaan dokumen rekam medis dihitung mulai dari saat pasien mendaftar hingga dokumen rekam medis disediakan atau ditemukan oleh petugas dengan standar pelayanan minimum adalah 10 menit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui lama waktu pelayanan penyediaan rekam medis di Puskesmas Kendalkerep Kota Malang. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini sebesar 1.944 pasien dengan sampel 96 pasien. Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah insidental sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata waktu pelayanan penyediaan rekam medis pasien baru adalah 27 menit 33 detik sedangkan pasien selama 20 menit 20 detik. Rata-rata waktu pendaftaran pasien adalah 2 menit 4 detik, proses penyediaan rekam medis 18 menit 44 detik, dan distribusi 2 menit 57 detik. Hasil rata-rata lama waktu pelayanan penyediaan rekam medis pasien adalah 23 menit 46 detik dengan 27,1% waktu penyediaan yang tepat atau 10 menit dan 72,9% waktu penyediaan yang terlambat atau >10 menit. Terdapat faktor-faktor yang mempengaruhi lama waktu penyediaan rekam medis seperti kurangnya tenaga kerja, peralatan yang kurang memadai, penyimpanan data pasien yang kurang maksimal, dan kurangnya pengetahuan pasien terhadap alur pendaftaran. Berdasarkan hasil penelitian ini didapatkan bahwa penyediaan rekam medis di Puskesmas Kendalkerep Kota Malang masih banyak yang terlambat. Kualitas pelayanan dapat ditingkatkan dengan membuat SOP atau mengadakan pelatihan petugas. Kata Kunci: Rekam medis, Waktu penyediaan, SPM waktu penyediaan rekam medis



Lampiran

File Lembar Keaslian : [ Unduh ]

File Lembar Pengesahan : [ Unduh ]

File Abstraksi : [ Unduh ]

File Kata Pengantar : [ Unduh ]

File Daftar Isi : [ Unduh ]

File BAB-1 : [ Unduh ]

File BAB-2 : [ Unduh ]

File BAB-3 : [ Unduh ]

File BAB-5 : [ Unduh ]

File Daftar Pustaka : [ Unduh ]